HARIANMALANG.COM – Calon Wakil Bupati Malang, Lathifah Shohib makin menghadapi Pilkada 27 November 2024 mendatang.
Lathifah yakin dengan dukungan ibu – ibu se wilayah Kabupaten Malang, Paslon Salaf menang.
“Kenal di banner saja diajak nyoblos sudah mau apalagi sekarang ketemu langsung, gitu ya. Saya menghaturkan (matur) kepada panjenengan bahwa nanti ditanggal 27 November yang akan datang itu Pilkada, agar menggunakan hak pilihnya,” ajak Lathifah.
Nyai Nyai sapaan akrabnya, Kamis (31/10), ini mendatangi pengajian warga Tajinan, Kabupaten Malang.
“Jangan menjadi golput. Gunakan hal pilih penjenengan sebaik – baiknya,” ajak Lathifah.
Menurut Bu Nyai, silaturahmi langsung ke masyarakat sangat penting dilakukan. Hal itu agar masyarakat mengetahui langsung siapa paslon yang akan dipilih nanti beserta programnya.
Pungutan suara Pilbub memang beberapa waktu lagi, tepatnya 27 November 2024, waktu yang masih cukup panjang ini dimanfaatkan Lathifah terus melakukan silaturahmi kepada warga.
Dalam kesempatan itu Bu Nyai juga menyampaikan beberapa program dari paslon Salaf, yakni Malang Makmur. Ia ingin menjadikan Malang menjadi sejahtera apabila diberi amanah menjadi bupati dan wakil bupati dengan membangun infrastruktur di Kabupaten Malang.
Baca Juga:
Savaya Group Luncurkan Zumana, Destinasi Tepi Pantai Terbaru di Kawasan Ikonik Pantai Kuta
Debut AiMOGA Intelligent Police Unit R001, Sambut Era Baru dalam Pengaturan Lalu Lintas Cerdas
Himel Raih Penghargaan Internasional Berkat Keunggulan Global dan Inovasi Produk
“Malang semakin maju, Malang semakin makmur, seperti jargon kami ‘Malang Makmur Berkelanjutan’,” jelasnya.
“Kami sudah berkomitmen dengan pimpinan Nahdhatul Ulama, dan juga sudah disepakati para ketua PAC Muslimat NU se-kabupaten Malang. InsyaAllah Panjengan doakan kalau kami (Salaf) terpilih mudah-mudahan kami bisa amanah,” tandasnya.***












