HARIANMALANG. COM – Dukungan kalangan ulama dan habib terus mengalir dan bertambah mendoakan Wahyu Hidayat-Ali Muthohirin (WALI).
Terbaru dari Habib Ahmad Bin Smith yang mendoakan agar WALI menjadi pemimpin Kota Malang. Silaturahmi itu berlangsung di kediaman Habib Ahmad Bin Smith di Kelurahan Gadang, Kecamatan Sukun, Kota Malang Selasa malam (29/10).
Kedatangan pasangan WALI yang didampingi tim pemenangan, ketua – ketua parpol dan anggota dewan pendukung ini meminta petunjuk dan arahan memimpin Kota Malang.
Calon Wali Kota Malang Wahyu Hidayat mengatakan, agenda tersebut untuk menjalin silaturahmi dengan para pemuka agama.
Baca Juga:
Media Online Ini Siap Bantu Terbitkan Artikel Tugas Kampus di Media Online, Khusus untuk Mahasiswa
Wahyu dan wakilnya Ali Muthohirin meminta doa restu untuk perhelatan Pilkada serentak.
”Silaturahmi ini sekaligus mendoakan dan menguatkan hati. Beliau mendoakan kami agar berhasil dalam Pilkada nanti,” katanya.
Selain bersilaturahmi pasangan WALI juga menggelar doa bersama dibarengi lantunan hadrah para santri. Semua memanjatkan doa dengan khusyuk, dengan tangan menengadah dan mata terpejam. Mereka menyerahkan semuanya kepada Allah agar diberkati tujuannya.
WALI mendapatkan pesan dari Habib, jika nantinya mereka terpilih untuk tetap istiqomah mengabdi untuk masyarakat. Untuk tetap amanah dan mampu mensejahterakan masyarakat.
Baca Juga:
Shadenlouth Siap Hibur Pengunjung Cafe dan Tempat Nongkrong dengan Sajian Live Music
Kalah dalam Pilkada Bupati Malang Gunawan HS Dan 7 Anggota DPRD Timur Diperiksa KPK
“Kami dapat pesan untuk ada bagi masyarakat, ada juga pesan khusus yang dibisikan habib,” tambah Wahyu.
Dalam kesempatan ini, pasangan WALI juga memberikan bingkisan kepada Habib berupa sarung khas milik WALI. Hal itu guna tetap memberikan kebermanfaatan kepada sesama.
Ustad Habib Ahmad Bin Smith langsung mendoakan WALI agar terpilih menjadi pemimpin Kota Malang. “Semoga hajat atau keinginannya dikabulkan oleh Allah,” ucapnya.
Keserisuan Wahyu untuk menjadi pemimpin Kota Malang sudah terbukti. Dia adalah orang yang berpengalaman di birokrat dari berbagai jenjang. Wahyu orang yang bersih tidak punya catatan hukum.
Baca Juga:
Air Siap Minum Perumda Tugu Tirta Dapat Apresiasi Kemenkes RI Sebagai Air Terbaik di Indonesia
Perumda Tugu Tirta Komitmen Tingkatkan Layanan Terbaik Untuk Warga
Bukti lain adalah Wahyu dengan lugas melepas semua jabatannya. Mulai dari Pj Wali Kota Malang, Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Malang dan Aparatur Sipil Negara (ASN) Kabupaten Malang.
“Semua jabatan sudah saya tanggalkan sebagai bukti niat tulus saya,” ujar Wahyu.
Wahyu berharap Pilkada yang ia hadapi akan berjalan lancar dan damai. Apapun yang terjadi hasilnya Wahyu bertekad untuk menjadi orang yang bermanfaat dengan sesama.
Menurutnya menjadi pemimpin harus mempunyai kebaikan hati dan kejujuran. Agar bisa memberikan manfaat kepada masyarakat secara maksimal.***