HARIANMALANG.COM – Calon Gubernur (Cagub) Jawa Timur (Jatim) nomor urut 2, Khofifah Indar Parawansa, secara terang-terangan memuji kinerja Calon Bupati (Cabub) Malang HM Sanusi.
Menurutnya, Kabupaten Malang semakin baik. Saat menjabat sebagai Bupati Malang, Sanusi merangkul investor.
Pujian tersebut disampaikan Khofifah saat berpidato dihadapan ratusan karyawan PT Bagong Dekaka Makmur atau biasa dikenal PO Bagong.
Pidato pujian tersebut beredar dalam video pendek berdurasi 26 detik. Terlihat para karyawan PO Bagong antusias mendengarkan pidato Cagub Jatim nomor urut 2,
Baca Juga:
Jokowi Jawab Langsung Permintaan Tim Pembela Ulama dan Aktivis untuk Tunjukkan Ijazah UGM Miliknya
Rumah Senator DPD RI La Nyalla Mahmud Mattalitti Digeledah di Surabaya, KPK Ungkap Alasannya
Terkait Alasan Turunnya Jumlah Orrang yang Lakukan Perjalanan pada Lebaran 2025, Ini Respons Menhub
Khofifah Indar Parawansa berpasangan dengan Emil Dardak sebagai Calon Wakil Gubernur Jatim.
Dalam video yang tersebar di beberapa WhatsApp Group (WAG) tersebut, Khofifah menyebut bahwa Cabup Malang nomor urut 1, HM Sanusi merupakan sosok pekerja keras yang telah membawa Kabupaten Malang maju dan makmur.
“Pak Sanusi Calon Bupati Malang kaleresan (Kebetulan) nomor 1. Kira-kira begitu, saya mengenal beliau kinerjanya luar biasa,” ucap Khofifah, dalam video yang berdurasi 26 detik tersebut.
Menurut Khofifah, selama menjabat sebagai Bupati Malang, banyak menarik investor yang masuk ke Kabupaten Malang dan menjadikan Kabupaten setempat menjadi daerah yang semakin berkembang.
Baca Juga:
Kepala Komite Perdagangan Internasional Parlemen Eropa Kritik Keras Kebiǰakan Tarif Donald Trump
Pastikan Harga Pangan, Presiden Prabowo Subianto Hampir Setiap Malam Telepon Menteri Pertanian
“Investor ke Malang luar biasa, jadi kesuksesan ini insyaallah akan memberikan penguatan pada peran Kabupaten Malang ke depan yang lebih signifikan lagi,” tegasnya.***